Halaman

Jumat, 22 Agustus 2014

KHASIAT DAN MANFAAT BAYAM DURI

BAYAM DURI
(Amaranthus spinosu L.)


Tumbuhan bayam duri berbatang basah dan berduri, tumbuhan ini tingginya bisa mencapai 1 meter. Pada pangkal tangkai daun terdapat duri, itulah sebabnya disebut bayam duri. Daunnya berwarna hijau tua dan berbentuk belah ketupat. Bunganya berbentuk bongkol, berwarna putih atau hijau muda.

Suku : Amaranthaceae

Kandungan & Manfaat : bayam duri kaya akan vitamin C (ascorbic 3cid), B (thiamin), B2 (raboplavin), dan vitamin K. Selain itu, juga mengandung amaratin, spinasterol, hentrikontanol. Tumbuhan ini berkhasiat mengecilkan pori-pori, mengeluarkan keringat, melancarkan air seni, antiradang dan mengencerkan dahak.

Kegunaan :
1.   Eksem :
Segenggam daun bayam duri, ditumbuk, oleskan pada bagian yang sakit.

2.   Memperbanyak ASI :
Batang bayam duri, lengkap dengan daun, bunga dan akar, tumbuk sampai halus, bobokkan sekitar payudara kecuali putingnya.

3.   Memperlancar air seni :
Sepotong akar bayam duri rebus dengan 2 gelas air sampai tinggal 1 gelas. Minum sekaligus. Lakukan hal ini 3 kali sehari selama 3 hari berturut-turut.

4.   Anemia :
Segenggam daun bayam duri cuci, tumbuh halus, beri air matang ½ gelas, peras, saring, masukkan 1 kuning telur ayam kampong, 1 sendok makan madu, aduk sampai benar-benar rata dan bercampur semuanya. Minum 2 kali sehari 1 gelas.

5.   Demam :
Segenggam daun bayam duri, tumbuk halus, beri air secukupnya, tempelkan di dahi sebagai kompres.

6.   Melancarkan haid :
Segenggam daun bayam duri, sekitar 0.5 m batang dan ½ genggam akar bayam duri, cuci bersih, tumbuk halus, beri 2 gelas air matang dan 3 sendok makan madu. Peras, saring lalu minum 2 kali sehari 1 gelas.

7.   Bronkhitis :
Bayam duri lengkap dengan daun, bunga dan akar, tumbuk halus, rebus dengan 1 liter air, saring. Minum 2 kali sehari pagi sore selama 2 hari berturut-turut. (catatan : kalau keluhan berlanjut segera dibawa ke dokter).

8.   Gangguan pernapasan :
Resep sama dengan no. 7.


#intisari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar